Suatu Tempat (hanya) Kita yang Tahu


Pagi berkabut.

Udara desa Pariangan memang selalu sejuk, tak terkecuali pada musim panas. Desa yang terletak di Minangkabau ini sangat indah, bahkan termasuk dalam sepuluh desa terindah di dunia versi Easemytrip bersama Desa Penglipuran di Bali. Desa yang selalu diselimuti ketenangan dan hijaunya lembah ngarai Gunung Marapi.

Kabut yang turun perlahan melintasi lereng mengingatkanku setahun lalu. Saat itu Raina masih cantik, tak ada duanya. Memang banyak gadis di desa ini yang cantik, tapi Raina berbeda. Setidaknya di hatiku.

Raina yang selalu mengoleskan sepotong pinang merah pada bibirnya, “Sebagai pengganti lipstick…” katanya, yang mebuatku tertawa terbahak, 

“Kampungan….” kataku kala itu.

Tapi dia tak peduli, dia malah asik mengoleskan beras yang telah ditumbuknya dan diberi sedikit air pada wajahnya, “Sebagai pengganti bedak…” katanya lagi. 
“Tanpa efek samping dan... gratis” senyumnya merekah, yang membuatku mengagumi dalam hati wajahnya yang semakin bersinar.

“Gimana kalo kita menikmati secangkir kopi? Di tempat biasa.. “, ujarku yang disambut dengan anggukan Raina.

Kami berlari menuruni bukit.  Pasir berhamburan diantara sela-sela kaki kami, sepasang muda mudi dari sebuah desa indah yang tumbuh bersama.

-------

Saat ini aku berdiri di hadapan Raina,

Dan hampir sama sekali tak mengenali wajahnya, sisa-sisa jahitan bekas operasi masih membekas. Dan di dalam batinnya, luka dari musibah kebakaran itu tampaknya masih berdiam disana. Aku tahu itu dari sikap Raina yang menundukkan wajahnya dalam-dalam ketika aku menatapnya.

“Hai, apa kabar?”

Suaranya pelan dan ragu.

“Beginilah keadaanku sekarang… seorang gadis yang tak bisa lagi menggunakan lipstick dan bedak..." 
Ia menghela nafas, dan melanjutkan dengan suara yang nyaris tak terdengar,
"karena kulit separuh wajahnya hilang dan diganti dengan segumpal daging  pahanya”

Bibirnya mencoba membentuk sebuah senyuman. Pasrah.

Sesaat aku terdiam, menimbang dalam hati, hari-hari lampau separuh dari perjalanan hidup kami. Raina yang selalu menyenangkan dengan tingkah lugunya yang membuatku tertawa, walau sering kali menjengkelkanku juga. Perlahan ribuan kenangan menari-nari menutup hatiku dari wajahnya.

Lalu setitik butiran bening mengalir di pipi Raina.

“Oh..  jangan menangis, Raina. Tak akan kubiarkan lagi air mata kepedihan membasahi hati dan matamu. Aku ada disini karena aku menyayangimu. Apa dan bagaimanapun kamu. Aku jatuh cinta pada sepotong hati yang murni, bukan pada seorang dewi yang begitu sempurna. Setahun sudah kamu menghindariku, dan aku tak akan mengijinkan hal itu lagi. Percayakan hatimu padaku Raina, dan akan kubawa kau ke suatu tempat, yang hanya kita yang tahu.”  Suara angin berdesir syahdu …

“Tempat biasa…”,  kataku penuh perasaan.

Uluran tanganku memintanya,

Raina menyambut tanganku, tersenyum dan menyeka air matanya…. dan kami berlari kembali, menuruni tebing pasir,  di desa terindah tempat kami tinggal.

-------

(terinspirasi lagu "somewhere only we know" Keane)

I'm a schizophrenia [1]


Dibilangnya kami tak waras

Dibilangnya kami tak waras
udzur usia bermain futsal
Tak peduli lututnya lemas
Libur sekali rasa menyesal

Dibilangnya kami orang gila,
Mencari kata bersusah susah
Padu padankan bait dan sela
Agar ungkapan terbaca indah

Apakah  kata yang setara
Akan tertuju untuk semua
Para lelaki pencari gembira
Jalani pilihan laku berbeda

pemancing, penyanyi atau pelari
Penggemar tumbuhan atau binatang
Masing masing punya sendiri
Bagaimana cara mencari senang

Pemancing  ke pasar membeli ikan
Ikan di tuang ke dalam kubangan
Melempar pancing dari tepian
Tertawa bahagia umpan dimakan

Nafas  terengah bercucur keringat
Lima putaran setiap hari
Beban pikiran makin memberat
Menjadi hilang dengan berlari

Lelaki berjalan menenteng kandang
murai dan jalak di latih berkicau
Akhir bulan turun gelanggang
Burungnya diam hatinya risau

Lelaki lain berjingkrak jingkrak
Speaker berdentam dentam bergetar
Lepaskan penat yang makin sesak
Musik berakhir kembali segar

Kian banyak kita berkeliling
Terlihat banyak  ragam pilihan
Untuk sejenak redakan pusing
Masalah hidup yang jadi beban



















Mencari Cinta Yang Tak Termiliki

tak henti-henti orang bercerita tentang cinta,

berkesah pada hujan,

mengeluh tentang kenangan,

tak lelah...

saat jaga berangan, waktu lelap memimpi

sibuk mencari apa yang sudah tertulis di hati tapi 


tak mampu dimiliki.


Jakarta, 07012020

Apalah Cinta



Ada banyak kisah cinta,
Aku tak ingin jadi extra,
Ambil satu atau beberapa,
Anggap itu kisah kita

Sebut aku Romeo, dirimu Julia[1],
Aku berpaling dari Rosaline, karena cintamu, Julia,
Tragisnya cinta kita,
Takdir memilih kita mati bersama

Atau aku Lancelot, kamu Guinevere[2] istri sang raja,
Cinta kita terlarang, namun bergelora,
Meski tak berkorban jiwa,
Tapi tetap tidak bisa bersama

Bisa juga aku si Syamsul Bahri, kamu Siti Nurbaya[3],
Terhalang Datuk Maringgih si tua renta,
Kasih tak sampai apalah cinta,
Hanya menutup ajal dalam dendam membara

Sebut lagi sesiapa, atau kamu mau menjadi apa,
Bahkan air hujan tak lagi mampu menyamarkan air mata,
Tak mampu mengenyahkan Dewa Madana Atmika[4],
Atau menjadikanku Bambang Nagatatmala[5]


Jakarta, 06012020







[1] Romeo and Julia, William Shakespeare;
[2] Le Morte d’Arthur, Malory;
[3] Siti Nurbaya, Marah Rusli;
[4] Dewa Madana Atmika adalah simbol cinta kasih seorang perempuan pada laki-laki. Bila sedang jatuh cinta, maka hanya laki-laki yang dicintainya akan selalu ada di benaknya.
[5]  Bambang Nagatamala putra Sang Hyang Antaboga, Dewa Penguasa bumi.

Dalam diriku ada kanak kanak (badarawuhi 3)



Badarawuhi (4)

Dalam diriku ada kanak kanak,
Senang bermain, bercanda dan tertawa

Hingga  suatu senja bermula,
Dia mulai asik denganmu dengan permainan petak umpet dam tebak kata
kau lari dan isyaratmu mengundang langkahnya mengejar, atau kau
membiarkannya lari, dan pura pura mengejar,

Sesekali kaupun mengajak bermain kata, bahwa suka bagi orang dewasa tak sama cinta, bahwa tak sengaja memilih  menu makan siang yang sama tak bermakna sejiwa, bahwa ajakan menemani jalan kaki tak berarti sehati, bahwa dialog basa basi setiap hari semata ibanya hati yang tak dia mengerti

Dalam diriku ada kanak kanak,
Yang kadang sangat posesif atau pelit
tak rela berbagi barang mainan dan teman sepermainan,
melihatmu sedang bermain petak umpet dan tebak  kata dengan yang lain, sebulan ini dia meriyang, badannya panas dingin, mulutnya meracau  kata kata tak jelas,

kata katanya kini ku tangkap,
Erat,
menjadi sajak,
(yang sama tak jelas)

           (Ujung harapan, 5  jan 2020)





Penjemputan

#Penjemputan
@tetehnumaketiung

Berhari hari tanpa temu
Aku seperti kota yang  berbulan bulan
Merindu hujan,udara gerah, tanah kering pecah, hutan terbakar memerah,
dan asap memenuhi segala arah

Berhari  hari,
tak ada pagi ,  dengan sajian nasi goreng atau kadang semangkuk sayur sop hangat tanpa bumbu micin dan royco , tak ada perbincangan di meja makan tentang anak anak yang kemarin siang main hujan hujanan,  sambil menyeruput hangatnya teh tubruk tanpa gula yang tetap terasa manis karena senyummu

Tak ada pagi,
Dengan jabat tangan di beranda, dan tanganmu yang sigap merapikan  kerah baju dan tali kancing jaket yang tak menutup sempurna, sambil bercanda " gak usah gaya, kau bukan lagi anak muda, kalau tubuhmu tak tertutup rapat sempurna, aku gak mau nanti malam, ngurusi kau yang lagi  mengurut dada, sambil bolak balik bersendawa"

Tak ada malam atau senja,
dimana langkah pulang adalah gembira, menuju ruang yang pintunya berderit terbuka, memunculkan senyum dan jabat tangan yang mesra, tak peduli apakah aku pulang dengan hati menyimpan rahasia atau  cinta

Berhari hari tanpa temu,
Dan aku tak mampu lagi ,
menunggu

                                               (Bandung 4 jan 2020)



















Wahai Insan, tak lelahkah kau berangan?