Ini bukan
tentang Aku, Kamu ataupun Dia.
Ini tentang
Kita dan Mereka. Yang setiap hari berpindah tempat, lewat jalan yang sama atau
berbeda. Dengan alat yang sama atau berbeda. Dengan orang yang sama atau
berbeda.
Ini tentang
Kita dan Mereka, yang setiap hari nyaris di waktu yang sama, harus mematikan
rasa. Membuang jauh-jauh akal sehat, melupakan semua ajaran dan pelajaran.
Ini tentang
Kita dan Mereka yang selalu berasumsi dengan diri sendiri.
Ini tentang
Kita dan Mereka, yang lupa atau bahkan tak pernah ingat bahwa kita akan kembali
di hari-jam-menit yang tepat: tidak akan lebih cepat atau lebih lambat. Tidak
akan tertunda.
Ini tentang
Kita dan Mereka, yang selalu merasa diri paling berhak cepat sampai di rumah.
Yang merasa paling ditunggu kehadirannya.
Ini tentang
Kita dan Mereka, yang tak pernah abai nyawa. Berbalas pesan saat berkendara.
Salip di kiri lambat di kanan.
Ini tentang
Kita dan Mereka, yang hanya menunggu waktu saja hembuskan nafas di jalan raya.
Jakarta,
06032020
Tidak ada komentar:
Posting Komentar