Bukan Puisi atau Misteri

Assalamualaikum wr. wb.

Saya ingin membagi pengamalan saya, yang hampir tertipu, semoga dengan membaca cerita ini pembaca tidak tertipu dengan orang yang menggunakan modus ini.

Pada hari Rabu pagi tanggal 15/08/2018, saya di telpon orang yang mengaku bernama Joko Susilo (selanjutnya akan disebut Jolo), -kalau nelpon pakai nomor HP 081294085309- yang berencana akan menyewa mobil berikut supir untuk keperluan liburan di Puncak Bogor selama 5 hari, terhitung tanggal 20 s/d 24 Agustus 2018. Singkat cerita setelah tawar menawar, tercapai kesepatan harga, dan lewat telpon Jolo mengatakan akan memberikan uang muka/DP, padahal saya tidak meminta. Jujur saya sempat kagum plus sedikit heran, saya gak minta DP tapi dia yang duluan bilang akan memberi DP.

Siang sekitar jam 11.40, lewat whatsapp (wa), -kalau wa pakai nomor HP 085697161168- Jolo memberikan foto KTP, hal ini juga membuat saya heran, toh saya nggak minta foto KTP. Ini KTP yang dia berikan, tapi sudah pasti bukan KTP dia sendiri.. KTP nya juga sudah expired.

Lewat wa, si Jolo juga meminta info ke rekening mana dia bisa transfer untuk pembayaran DP. Lalu saya berikan rekening atas nama saya sendiri. Sekitar jam 14.49, Jolo mengatakan sudah transfer dan memberikan bukti transfernya seperti ini :

Sekitar satu jam kemudian si Jolo menelpon dan menanyakan apakah sudah masuk transferannya, saya jawab belum dengan memberikan foto historis transaksi terakhir pada rekening saya. Jolo kemudian mengatakan akan menelpon layanan BRI Call Center 24 jam untuk mengurus hal ini, meskipun sempat saya katakan, sudah Pak, nggak perlu repot-repot, toh nanti akan masuk juga, tapi Jolo tetap ngotot untuk menyelesaikan saat itu juga.

Sepuluh menit kemudian Jolo menelpon saya dan mengatakan akan menyambungkan saya dengan BRI Call Center 24 jam untuk menjelaskan kondisinya, dan meminta saya untuk tidak menutup telpon, meskipun dalam hati saya masih bertanya, ngapain sampai repot amat menyambungkan telpon antar Jolo dengan BRI - dengan- antara Jolo dengan saya, tapi saya masih tetap ikuti saja... karena memang saya kan jual jasa, jadi tetap harus bersikap baik dengan costumer.

Lewat suara speaker HP saya, terdengar dari sebarang sana suara pria lainnya yang berbeda suaranya dengan Jolo, "Selamat malam, saya Alvian dari BRI Call Center, ini saya lihat di sitem kami, memang benar ada transfer dari BRI ke BNI, dari Bapak Jolo ke Bapak Muhammad Iqbal sebesar 1 jta rupiah, tapi memang belum masuk ke BNI nya, karena ada kendala sistem di BRI. Ini mungkin butuh waktu 2-3 hari, tapi Pak Jolo keberatan, karena ada bisnis yang harus diselesaikan. Ini boleh saya bantu untuk transfer manual saja, Bapak ada rekening lain..?"
"Ada" jawab saya. Dalam hati saya bertanya-tanya, emang ada ya istilah transfer manual, apalagi dari petugas BRI nya langsung..
Dia kemudian nyerocos lagi, "Tapi karena ini transfer manual jadi berbeda dengan transfer normal, kalau transfer normal saldo nol rupiah pun di rekening tujuan itu bisa, tapi karena ini transfer manual minimal saldo pada rekening tujuan adalah 1 juta rupiah"
Wow, early warning system dalam otak saya langsung bekerja, ada kejanggalan yang sangat tidak biasa.. (emang ada ya janggal yang biasa).. ini harus ekstra hati-hati, dan suspect modus penipuan.
Dia bertanya lagi, "Bapak ada rekening lainnya dengan saldo minimal 1 juta?"
"Ada Mandiri"
"Saldonya lebih dari 1 juta..?"
"Iya", jawab saya.
Kemudian dia minta saya mengirimkan nomor rekening tujuan yang baru untuk transfer manualnya. Meski sudah semakin bertambah besar kecurigaan saya, namun tetap saya kirimkan rekening Mandiri atas nama saya.
"Baik, Bapak tunggu sebentar, ini saya akan langsung transfer manual, beberapa saat lagi Bapak bisa cek", kata dia dan telpon pun dimatikan.

Sepuluh menit kemudian, Jolo menelpon lagi, memberiitahu kalau sudah dilakukan transfer ulang ke rekening Mandiri, dan meminta saya untuk segera mengecek di ATM Mandiri. Saya jawab, kalau saya punya sms banking, yang bisa melaporkan jika ada transaksi, namun sampai saat itu belum ada sms masuk. Kemudian Jolo dengan sedikit memaksa menyarankan saya untuk ke ATM Mandiri, saya menurut juga meskipun sudah merasa curiga dan meraakan banyak kejanggalan. Saya juga menanyakan booking tiket pesawat SUB-CGK yang Jolo janji akan menginformasikan sore atau malam, namun jawaban dia, istrinya masih di luar kota, sehingga menunggu istrinya pulang baru akan booking, mungkin besok pagi katanya.

Sampai di ATM Mandiri, saya langsung cek dan ternyata tidak ada transfer dana masuk. Saya konfirmasi ke Jolo via wa bahwa tidak ada dana masuk. Seketika itu juga Jolo langsung menelpon saya, dan mengatakan akan kembali menyambungkan saya dengan petugas BRI Call Center, beberapa jenak kemudian sudah terdengar kembali suara dari seberang sana, suara yang vokalnya terkesan diatur supaya mirip dengan CS sesungguhnya.

"Halo Bapak Iqbal, ini Alvian kembali Pak, dari BRI Call Center, Bapak sudah cek belum masuk..?"
"Iya, belum masuk sampai sekarang.."
"Oke, sekarang coba Bapak masukkan kembali ATM nya, dan masukkan PIN nya, hati-hati Pak, ketika masukin PIN tolong ditutup pakai tangan kiri, jangan sampai PIN terlihat oleh orang lain.."
Behh... sok care banget nih orang, dia kira ketika dia ngasih nasehat gitu menjadikan saya yakin itu dari petugas asli Bank apa.. bahkan sebaliknya, itu membuat saya lebih yakin bahwa yang menelpon ini adalah petugas palsu, dan oknum yang bermaksud melakukan penipuan yang akan menguras isi saldo saya. Saya masukin atm ke mesin atm, tanpa mendengarkan ocehan dia di HP, karena HP saya jauhkan dari telinga, bahkan dengan sengaja saya mengajak ngobrol dengan teman yang kebetulan melintas dekat saya, saya lakukan itu supaya saya tidak terlalu fokus dengan instruksi atau ucapan dia lewat hp. Saya masukkan 2 nomor pertama dari pin atam saya, lalu saya jeda 15 detik, kemudian 2 nomor pin berikutnya dan jeda lagi. Saya lakukan itu untuk pengamanan saja, entah mengapa feeling saya bilang gitu.. hehe..
Setelah saya cek saldo, dan tidak ada dana masuk, saya langsung katakan belum ada dana masuk. Lalu dia mengatakan akan melakukan transfer ulang, mungkin 15 menit lagi bisa cek kembali. Telpon diputus.

Karena saya sudah curiga, untuk langkah pengamanan, segera saya pindahkan saldo yang ada di rekening Mandiri ke rekening saya yang lain, saya hanya menyisakan 100 ribu.

Jam 20.00, Jolo menelpon kembali dan mengatakan bahwa sudah dilakukan transfer ulang secara manual, dan meminta saya mengecek kembali ke ATM Mandiri. Saya katakan saya sudah di kereta kommuter dalam perjalanan pulang ke rumah dari kantor, lalu dia bilang nanti di cek saja ke ATM terdekat sesampainya tujuan. Saya masih saja meng-ok-kan anjuran Jolo.

Sesampainya di Alfamidi dekat Stasiun tujuan saya, saya langsung mengecek ke ATM Mandiri, dan tidak ada penambahan dana, saya wa Jolo mengatakan belum masuk. Kembali lagi, seketika itu dia menelpon, baik Pak, ini saya sambungkan lagi dengan petugas BRI nya.. Saya sudah mulai kesal dan berniat mengakhiri saja usaha penipuan mereka..
"Halo Pak Iqbal... coba sekarang Bapak masukkan kembali ATM Mandirinya Pak.." kata orang yang mengaku bernama Alvian.
"Pak, saya ini pakai mobile banking, jadi kapanpun saya bisa mengecek saldo rekening saya lewat HP, saya tidak harus ke ATM untuk mengecek saldo saya.. kalau..." nada bicara saya sedikit mulai meninggi dan bicara saya belum lagi putus, tiba-tiba..
tutss..... telpon diputus secara sepihak dari seberang sana... Nah lho.. ketahuan.. penipuan..

Saya yakin seyakin-yakinnya mereka kesal karena sudah merasa mendapatkan korban yang sudah beberapa kali mau dituntun menuju ATM.. haha.. 

Nomor telpon HP yang dipakai buat nelpon sudah tidak bisa dihubungi lagi, profil wa juga sudah langsung diganti, dan saya wa tidak dibalas lagi.. padahal wa saya cuma nanya.. "Sudah jadi booking tiketnya Pak..? Penerbangan jam berapa dan naik apa..?"
tidak ada balasan..

1 komentar:

  1. Hari ini saya juga di tlp dgn no yg sama dan no wa wa sama pula. Sy minta dp 250rb "ditransfer" 1 jt. Dia krm bukti transfer, sy cek tidak ada. Nah dari sini sdh curiga, akhirnya sy bilang nanti tunggu senin. Sore ini browse no hp, muncul cerita Anda. Dasar penipu goblok, nipu pakai no yg sama...hehehe...
    Ingat ya.... 081294085309 dan wa 085697161168

    BalasHapus